5 Ranguman Informasi Penting di Google I/O 2018


Rangkuman Pembaruan Penting di Google I/O 2018 - Hayo disini udh ada yang menunggu apa saja informasi  yang diumumkan saat Event Developer Google I/O? Pasti sebagian orang pasti menunggu ya apalagi yang tidak bisa hadir langsung ke Amerika Serikat hehe. Pesta besar google ini tentunya sangan dinanti-nanti para developer yang ingin mendapatkan informasi dari updte Google I/O 2018.



Google I/O 2018
Google I/O 2018
Event Developer Google diselenggarakan selama 3 hari yaitu pada tanggal 8-10 Mei 2018. Banyak sekali pengumuman yang Google umumkan pada keynote yang tentunya dapat bermanfaat untuk pengguna google.


Lalu mau tau apa saja 5 Informasi penting yang diumumkan saat Event Developer Google I/O 2018? Oke seperti yang dilansir dari cnnindonesia.com selengkapnya simak terus yaa.

5 Pengumuman Dari Event Developer Google I/O 2018



1.    Google Duplex Memiliki Asisten yang Mempermudah Panggilan

www.techradar.com

Pengumuman Dari Event Developer Google I/O 2018 yang pertama yaitu tentang Google duplex yang mempunyai Asisten yaitu Google Asisstant. Jadi Google Assistant dapat mempermudah dan menyerap suara-suara yang diserap dari panggilan telepon yang dilakukan di Google Duplex. Selain itu google assistant dapat menangani Q & A ketika ia memanggil telfon dari pembisnis.

Menggunakan text to speech, deep learning, AL, dan lainnya, Google Assitant dapat menjadi sebuah asisten nyata. Dalam demo di I / O 2018, asisten virtual itu melakukan telepon ke salon rambut dan melakukan percakapan bolak balik dengan seorang karyawan.

Berikut ilustasi sistem kerja dari Google Duplex dan Google Assistant.






Ini bukan fitur yang akan diluncurkan dalam wakt yang dekat, tetapi ini adalah proyek yang akan dikerjakan Google untuk bisnis dan konsumen. Sejauh ini, Google telah menghasilkan robot Home yang dapat berinteraksi dengan baiik.

Tapi untuk versi awal layanan ini hanya bisa digunakan pebisnis untuk menginformasikan jam buka mulai beberapa minggu mendatang.





2.    Gmail Dapat Memprediksi Kata-kata yang akan Direncanakan Pengguna untuk Diketik

www.techradar.com

Pengumuan penting yang selanjutnya yaitu Gmail dapat memprediksi kata apa yang ingin pengguna tulis di Gmail. Tidak hanya itu Gmail juga dapat memprediksi seluruh frasa.
 

Menurut BGR, prediksi tersebut tidaklah sederhana seperti alamat, tetapi seluruh frasa yang dapat diprediksi berdasarkan konteks dan riwayat pengguna. Fitur ini rencana nya akan diluncurkan ke pengguna bulan depan.

3.    Fitur Al di Google Foto

BGR.com

Google foto mendapatkan banyak fitur yang begitu canggih berbasis kecerdasan buatan dan mesin pembelajaran. Google Foto kini mampu mengambil foto hitam putih lawas dan mengubahkanya menjadi warna yang realistis.

4.    Suara Google Assistant Dipopulerkan Musisi Ternama

Youtube.com

Enam suara baru datang ke Google Assistant untuk memikat daya tarik global terhadap penggunaan google assistant dengan disuarai selebriti serta musisi.

Salah satunya Musisi John Legend meminjamkan suaranya kepada Google Assistant, Jadi untuk kalian akan mendengarkanya melalui ponsel, speaker, dan semua produk google assistant. Google mengatakan bahwa lima suara lainnya yang baru akan datang akhir tahun.

5.    Google Maps

www.techradar.com

Google maps
akan memiliki tab baru yang bertuliskan �Untuk Anda� di aplikasi. Tab ini menunjukkan kepada pengguna bisnis baru serta restoran yang menjadi tren di sekitar mereka.

Google Maps juga menambahkan skor �Your Match� baru untuk menampilkan kemungkinan pengguna dapat menyukai resoran baru berdasarkan peringkat historis mereka.

Pengguna juga memiliki fitur baru untuk membagikan daftar restoran yang ingin didatangi bersama-sama. Cukup dengan menekan lama pada daftar restoran mana pun maka pengguna akan dapat daftar restoran itu dengan teman-teman.

Mereka dapat menambahkan opsi lain, dan grup kemudian dapat memilih restoran dari daftar grup. Fitur-fitur baru ini akan diluncurkan ke Maps musim panas ini.

Google juga mengumumkan bahwa mereka juga sedang mengerjakan fitur baru yang memadukan visi computer dengan kamera dan Google Maps Street View Untuk menciptakan pengalaman Augmented Reality di Google Maps.

Akhir Kata


Nah itu dia 5 Ranguman Informasi Penting di Google I/O 2018, jadi sudah tau kan rangkuman apa saja yang diumumkan di Google I/O 2018. Keren ya Google semakin canggih dengan kemampuan teknologinya yang bakal dapat membantu manusia dalam mengakses Google.
     

Semoga dengan adanya artikel ini dapat bermanfaat khususnya kepada kalian yang ingin mengetahui lebih dalam seputar Info I/O 2018 | Google IO 2018 | Pengumuman Hasil Google I/O.
 

Apabila kalian suka dengan artikel ini kalian dapat share ke teman-teman kalian dan jangan lupa untuk tinggalkan komentar ya terima kasih.

0 Response to "5 Ranguman Informasi Penting di Google I/O 2018"

Post a Comment